Torque, Tazkia Nur Andini Moor Fath (2016) PENERAPAN METODE WEIGHTED PRODUCT(WP) UNTUK PEMILIHAN KARYAWAN BERPRESTASI PADA POLITEKNIK KESEHATAN BHAKTI MULIA SUKOHARJO. Other thesis, STMIK Sinar Nusantara Surakarta.
Abstract
Politeknik Kesehatan Bhakti Mulia merupakan salah satu Perguruan Tinggi Swasta di bidang kesehatan. Dalam proses pemilihan karyawan berprestasi di Poltekkes Bhakti Mulia masih dilakukan secara konvensional sehingga membutuhkan waktu yang relatif lama dalam menentukan karyawan berprestasi. Selain itu dalam menentukan karyawan berprestasi sering muncul subyektifitas dari para pengambil keputusan. Sehingga perlu dibuat suatu sistem pengambilan keputusanyang dapat memudahkan Pimpinan dalam menentukan karyawan berprestasi yang sesuai dengan kriteria perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah membangun suatu sistem dengan menerapkan metode Weighted Product (WP) untuk membantu proses pemilihan karyawan berprestasi di Poltekkes Bhakti Mulia.Metode Weighted Product merupakan salah satu metode penyelesaian multikriteria dimana dalam pemilihan karyawan berprestasi terdapat beberapa kriteria yang harus dipertimbangkan dengan terlebih dahulu mencari nilai bobot masing-masing kriteria, kemudian dilakukan proses perangkingan yang akan menentukan alternatif calon karyawan berprestasi. Bobot kriteria dalam pemilihan karyawan berprestasi adalah displin kerja (20%), tanggung jawab (15%), kerjasama (10%), sikap / perilaku (15%) dan kualitas kerja (40%).Perancangan sistem menggunakan Context Diagram, Hieararchy Input Proces Output(HIPO),Data Flow Diagram, desain input, desain output, dan desain database.Hasil penelitian ini adalah sistem pendukung keputusan dalam pemilihan karyawan berprestasi dengan menggunakan metode Weighted Product yang memiliki input berupa data periode seleksi, data kriteria, data karyawan, data nilai. Sedangkan hasil output berupa laporan hasil perangkingan pemilihan karyawan berprestasi pada setiap periode.Berdasarkan hasil pengujian fungsionalitas, sistem berjalan sesuai dengan kebutuhan fungsional.Sedangkan hasil pengujian validitas berdasarkan perbandingan antara perhitungan manual metode Weighted Productmenggunakan excel, serta perhitungan aplikasi web menggunakan metode Weighted Product diperoleh hasil nilai dan peringkat yang sama. Hal ini membuktikan bahwa sistem sudah melakukan perhitungan secara benar sesuai dengan perhitungan pada algoritma Weighted Product.
Actions (login required)