Rahma, Annisa Nur (2017) “RUANG TERBUKA HIJAU DI KOTA SURAKARTA BERBASIS SIG”. Other thesis, STMIK Sinar Nusantara Surakarta.
Abstract
Kawasan Perkotaan di indonesia cenderung mengalami permasalahan yang serupa, yaitu tingginya tingkat pertumbuhan penduduk sehingga menyebabkan pengelolaan ruang kota yang makin berat. Demikian juga halnya di Kota Surakarta yang memiliki jumlah penduduk cukup banyak dengan pertambahan penduduknya dari waktu ke waktu yang berdampak pada tingginya tekanan terhadap pemanfaatan ruang kota dan masih awamnya masyarakat tentang Ruang Terbuka Hijau. Tujuan dari skripsi ini adalah dengan adanya Ruang Terbuka Hijau di Kota Surakarta Berbasis SIG dapat membantu memberikan informasi-informasi yang detail tentang jenis-jenis Ruang Terbuka Hijau, titik-titik koordinat Luasan setiap Ruang Terbuka Hijau serta acara yang disenggelarakan sehingga masyarakat mengetahui acara apa saja yang dipakai pada waktu saat ini dan kedepannya. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode studi pustaka, observasi, dan wawancara. Penulis juga melakukan analisis dan perancangan sistem. Analisis sistem yang dilakukan meliputi analisis sistem yang berjalan, dan analisis kebutuhan. Perancangan sistem yang dilakukan adalah UseCase Diagram, Activity Diagram, Sequence Diagram, Desain Database, dan Perancangan Antarmuka. Pengujian yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan pengujian fungsional dan pengujian validitas. Dalam pengujian fungsional, sistem diuji apakah sudah berjalan sesuai dengan fungsinya dengan menggunakan black box testing. Dalam pengujian validitas, hasil perhitungan yang dilakukan oleh sistem dianalisa dengan perhitungan secara manual oleh peneliti. Analisa dilakukan dengan membandingkan titik koordinat Ruang Terbuka Hijau dengan survei lapangan dan google maps apakah terjadi kesalahan perhitungan yang dilakukan sistem. Berdasarkan pengujian dengan uji fungsional dan uji validitas yang telah dilakukan menyatakan bahwa program ini dapat digunakan untuk membantu masyarakat mengenal RTH di kota Surakarta. Output yang dihasilkan oleh sistem yang peneliti buat berupa laporan data acara Ruang Terbuka Hijau kepada masyarkat di Kota Surakarta.
Actions (login required)