Setiawan, Rahayu Unang (2016) APLIKASI KEBUDAYAAN DAN KULINER SOLO BERBASIS ANDROID. Other thesis, STMIK Sinar Nusantara Surakarta.
Abstract
Laporan Proyek akhir ini dengan judul Aplikasi Kebudayaan Dan Kuliner Solo Berbasis Android. Disusun berdasarkan penelitian dan analisa yang dilakukan pada tanggal 19 Agustus sampai 24 Mei 2016. Tujuan dari Proyek Akhir ini adalah Menciptakan sebuah aplikasi berbasis mobile Android untuk mempermudah dalam mendapatkan informasi tentang Kebudayaan dan Kuliner di kota Solo. Langkah yang digunakan untuk pengumpulan data Aplikasi ini adalah dengan melakukan interview, mencari informasi di internet dan observasi langsung di kota Solo. Program yang digunakan untuk membuat multimedia ini adalah Eclipse,Android SDK, Adobe Photoshop CS3 dan Corel Draw X4 untuk mendesain komponen-komponennya. Langkah Pembuatan Aplikasi ini adalah merancang tampilan aplikasi, membuat aplikasi, melakukan pengujian dan perbaikan dan yang terakhir melakukan penyelesaian atau finishing aplikasi antara unsur kebudayaan dan kuliner yang digabungkan. Dan teknologi computer serta smartphone yang akan digunakan sebagai media tutorial dan alat peraganya. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan oleh 10 orang, 20% orang dari mereka berpendapat sangat layak, 60% cukup layak dan 20% tidak layak digunakan, dengan melakukan kuesioner kepada teman serta para pengguna sosial media. Maka hasil Proyek Akhir ini dengan judul Aplikasi Kebudayaan dan Kuliner Solo Berbasis Android sudah cukup baik dan cukup layak digunakan.
Actions (login required)